Sore kemarin rutinitas begitu padat. Hingga tulisan ini saya ketik, saya belum pulang ke rumah. Sekarang sekitar Pukul 00.30 WIB.
Sepanjang perjalanan Jumat kemarin banyak pengalaman dan kisah perjalanan saya, antara sekolah dan dunia kampus. Ya, intinya tentang dakwah. Dakwah adalah kewajiban bagi semua umat muslim. Sahabat sekalian tentu sudah tahu jika Allah menciptakan manusia untuk saling mengingatkan dalam kebaikan, itulah dakwah.
Tiba-tiba terbersit di benak saya, alhamdulillah Allah masih memberi kesempatan itu kepada saya, bertemu dengan adik-adik muslim SMA N 2 Yogyakarta setiap ba’da Jumat, meski intensitasnya tidak banyak. Ya, saya masih mempunyai amanah di dakwah sekolah, begitu mudah kita menyebutnya DS. Allah sudah menggariskan semuanya, sejak mengenal apa itu ‘rohis’ dan ‘Islam di SMA’ rasanya Allah telah membuka pintu hati begitu lebar untuk lebih mengenal dan mencintai apa itu ‘dakwah’.
Sahabatku yang budiman,
Dakwah adalah cinta dan cinta akan memintamu segalanya.
Dakwah adalah sebuah cinta yang lembut, bagai setangkai anggrek yang harum dan menyegarkan.
Teringat perjalanan hidup saya sudah 20 tahun dan ternyata belum seberapa yang bisa saya lakukan untuk umat Islam ini.
Dakwah itu cinta,
Hayatilah dan resapilah setiap moment, ketika antum berbagi kebaikan kepada orang lain,
Ketika antum mau menyeru untuk kebaikan,
Alangkah indahnya hidup ini jika dipenuhi dengan cinta, cinta untuk berdakwah.
Sungguh, karunia Allah itu begitu besar untuk kita yang mau dan mampu meluruskan niat untuk menebar kebaikan umat 🙂
Dakwah itu cinta…dan cinta akan meminta segalanya darimu 🙂
Mari berjuang dan beristiqomah,
Memurnikan akidah…menebarkan sunnah 🙂
-Janu Muhammad-
4 Comments. Leave new
dakwah akan tetap berjalan dengan dan atau tanpa kita..
tapi inilah jalan yang kita pilih semoga ALLAH memberikan kita kekuatan untuk tetap berjalan dijalan dakwah..
aamiin..
insyaAllah 🙂
izin copi mas.
monggo 🙂